Kamis, 29 Juni 2017

Sholat Idul Fitri, 1 Syawal 1438H

Warga LDII Sholat Idul Fitri Di Halaman Masjid Baabussalam

Jama'ah sholat Idul Fitri di halaman Masjid Baabussalam Kelurahan Baru, Kecamatan Arut Selatan

ldiikelurahanbaru.blogspot.com, Pangkalan Bun -- Warga LDII dari berbagai penjuru di Kabupaten Kotawaringin Barat berduyun-duyun datang ke halaman Masjid Baabussalam di Kelurahan Baru Kecamatan Arut Selatan untuk melaksanakan sholat Idul Fitri, Minggu, 25 Juni 2017.
Sholat Idul Fitri yang rencanannya akan dilaksanakan pada pukul 06.15 WIB sempat diwarnai kecemasan karena pada malam sebelumnya hujan sempat melanda kota Pangkalan Bun dan sekitarnya.
Halaman yang cukup luas dan lokasi yang terjangkau menjadi alasan utama warga LDII menunaikan sholat Idul Fitri di halaman Masjid Baabussalam. Antusiasme warga LDII membuat gang Dermawan yang merupakan lokasi Masjid Baabussalam berada menjadi tempat parkir sementara bagi kendaraan roda empat. Sedangkan untuk kendaraan roda dua, jama’ah yang akan melaksanakan sholat Idul Fitri bisa memarkirkan kendaraannya di halaman sisi lain dari Masjid Baabussalam.

Usai pelaksanaan sholat dan khutbah yang disampaikan oleh Ust. Yakcub Abdillah, jama'ah tidak beranjak dari tempat duduk untuk mendengarkan nasehat Idul Fitri yang disampaikan oleh Bpk. Maryono, Ketua DPD LDII Kabupaten Kotawaringin Barat. (EPE)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar